Verifikasi Sumber Daya Air dan Pompanisasi di Kabupaten Indragiri Hilir
Tim BSIP Riau bersama BWS Sumatera III Riau melakukan verifikasi sumber daya air dan pompanisasi di Kabupaten Indragiri Hilir, Rabu-Kamis (20-21/03/ 2024). Kegiatan dimulai dengan koordinasi dengan Bidang PSP Dinas Pangan, Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan Kabupaten Indragiri hilir dan juga di hadiri Pasiter kodim 0314 Indragiri hilir.
Kegiatan verifikasi dilakukan pada 20 kelompok tani di Desa Sungai Gantang, Sungai Ara, Bayas Jaya dan Kelurahan Kempas Jaya Kecamatan Kempas. Tim didampingi oleh Kabid PSP Distan Inhil, Camat Kempas, Danramil Kempas, Babinsa dan PPL.
Dari hasil verifikasi di lapangan, sebagian besar wilayah merupakan sawah tadah hujan dan apabila musim kemarau mengalami kekeringan. Untuk mengatasi kekeringan diperlukan pompanisasi untuk menaikkan air ke areal persawahan. Sumber air yang digunakan berasal dari sungai Indragiri dan parit sekunder.
"Mampir sejenak di rumah Bu Desi
Pergi ke dapur memasak nasi
Kabupaten Inhil telah di verifikasi
Untuk data Sumberdaya air dan pompanisasi "