Padi Spesifik Inhil Masuki Masa Panen
Pertanaman padi kegiatan Pemurnian dan pengembangan padi spesifik Indragiri Hilir yang dilaksanakan di Desa Seberang Pebenaan, Kecamatan Keritang, Kab. Inhil sudah memasuki masa panen.
Untuk memperoleh data panen yang dibutuhkan dalam rangkaian kegiatan pelepasan varietas padi spesifik Inhil, tim BSIP Riau pada hari Minggu s.d Senin (16-17/7/2023) melakukan panen dan seleksi varietas padi spesifik Inhil yaitu Panama, Super Biru, Lentik Bamban, Merah Putih, Candu, Karya, Super Madu, Karya Putih, Solo dan Karan Duku.
Pada kesempatan ini dilakukan pengambilan 300 malai dari masing masing varietas yang telah dilakukan seleksi dan roguing untuk ditanam dan dikembangkan lagi. Benih yang diambil ini benar-benar benih yang sudah terseleksi dan sudah murni.
Tim juga melakukan pengamatan terhadap hasil panen dari 11 varietas padi spesifik Inhil ini dan nantinya akan dijadikan salah satu dasar pertimbangan varietas apa yang nantinya direkomendasikan untuk dilepas.