Itjen Kementan Lakukan Pembinaan dan Pendampingan Penyelenggaraan SPI BSIP Riau
Inspektorat Jenderal Kementerian Pertanian memberikan pembinaan dan pendampingan penyelenggaraan Sistem Pengendalian Intern (SPI) kepada seluruh ASN BSIP Riau yang digelar di Aula Hangtuah BSIP Riau, Senin (22/7/2024).
Kegiatan pendampingan SPI ini dilaksanakan selama dua hari dengan menghadirkan narasumber Inspektorat IV Itjen Kementerian Pertanian, Dr. Heni Nugraha, SE, MM.
Kepala BSIP Riau Dr. Shannora Yuliasari, STP., MP dalam sambutannnya menyampaikan harapannya dengan adanya pembinaan dan pendampingan SPI ini seluruh ASN BSIP Riau dapat lebih memahami dan memperoleh penjelasan tentang parameter penilaian SPI, apa yang harus dilakukan dan apa langkah langkah yang harus segera ditindaklanjuti untuk menghadapi penilaian beberapa bulan kedepan, sehingga target hijau dan nilai terbaik bisa diperoleh.
Heni Nugraha memaparkan materi tentang penyelenggaran sistem pengendalian intern di lingkup Kementerian Pertanian. mulai dari dasar hukum, latar belakang, fenomena dan upaya untuk membangun budaya peduli resiko pada program atau kegiatan utama dan layanan pertanian, manfaat kebijakan, visi perubahan membangun budaya risk management secara adaptif, sinergi, akuntabel, kolaboratif, transparan, dan integratif di lingkungan Kementan, target dan sasaran penyelenggaraan SPI, unsur SPI, definisi dan tujuan SPI, tahapan implementasi penyelenggaraan SPI, hingga langkah-langkah yang harus diambil BSIP Riau untuk memastikan efektivitas dan efisiensi dalam setiap kegiatan.
Tujuan SPIP akan tercapai jika unsur struktur dan proses yaitu lingkungan pengendalian, penilaian risiko, kegiatan pengendalian informasi dan komunikasi serta pemantauan dijalankan dengan baik.
Heni Nugraha menegaskan saat ini yang tak kalah pentingnya adalah membangun fraud control plan (FCP). Selain itu juga disampaikan apa itu Survei Penilaian Integritas (SPI).
Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat berdampak baik terhadap penilaian integritas dan SPI di BSIP Riau yang mampu mendefinisikan kinerja dengan baik dan strategi pencapaian kinerja telah relevan dan terintegrasi.
"Tomat di petik dengan tangan
Dibawa pulang untuk sang adik
Itjen Kementan lakukan pembinaan dan pendampingan
Semoga nilai SPI BSIP Riau menjadi lebih baik"