BSIP Riau Serahkan Bantuan Benih ke Kodim 0314 Inhil
Kepala BSIP Riau Dr. Shannora Yuliasari menyerahkan benih padi Inpago 13 Fortiz kepada Kodim 0314 Inhil sebagai dukungan pengembangan padi lahan kering, Rabu (24/01/2024). Benih sebanyak 50 kg diterima oleh Pasiter Kodim 0314 Inhil R. Ginting.
Inpago 13 Fortiz memiliki keunggulan khusus yaitu: (1) memiliki kandungan Zinc 34 ppm pada beras pecah kulit; (2) kandungan protein 9.83% yang lebih tinggi dari protein beras pada umumnya, beras yang memiliki protein tinggi (8-9%) rasanya lebih enak; (3) memiliki rata-rata hasil 6,53 t/ha GKG dengan potensi hasil 8,11 t/ha GKG; (4) agak tahan terhadap wereng batang coklat biotipe 1; (5) agak tahan sampai tahan terhadap delapan ras blas; (6) agak toleran keracunan Aluminium (Al) 40 ppm; dan (7) agak toleran kekeringan pada fase vegetatif serta adaptif di lahan kering, juga dapat di tanam di lahan sawah tadah hujan dengan sistem pengairan yang terbatas.
"Mandi di sungai airnya jernih
Sambil menangkap ikan dengan jaring
BSIP Riau serahkan bantuan benih
Dukung pengembangan padi di lahan kering"