BSIP Riau Koordinasi Data PAT di Kab. Inhu
Tim BSIP Riau melaksanakan koordinasi kegiatan Upaya Khusus Penambahan Areal Tanam (PAT) Padi di Kabupaten Indragiri Hulu Jumat (19/04/2024)
Kegiatan diawali dengan koordinasi ke Dinas Pertanian dan Perikanan Kabupaten Indragiri Hulu. Tim berdiskusi dengan Kabid.Tanaman Pangan dan Hortikultura (Saiful Anwar, SP) Kabid. PSP (Sidli, SPI) dan Pasiter Kodim 0302/Inhu (Letu Musdiliansah) mengenai Kegiatan Penambahan Areal Tanam Padi di Kabupaten Inhu terdiri dari beberapa sub kegiatan antara lain Peningkatan Indeks Pertanaman, Pompanisasi, Tumpang Sisip diantara tanaman perkebunan serta Optimalisasi Lahan.
Selanjutnya Tim BSIP Riau didampingi Pasiter Kodim 0320/Inhu juga berkordinasi dengan koordinator penyuluh (Erfandi, SP) dan penyuluh pendamping Kecamatan Kuala Cenaku terkait sistem Pelaporan PAT sekaligus melakukan kunjungan ke lokasi pertanamam di Desa Tanjung Sari dan Kuala Mulia.
"Pergi berkunjung ke pabrik tahu
Pulang membawa sapu lidi
BSIP Riau koordinasi Data PAT di Kab. Inhu
Untuk meningkatkan produktivitas padi"