BSIP Riau Karakterisasi Talas Ungu Sinaboi
Tim BSIP Riau Fahroji, Marsid Jahari dan Nasri Joni bersama UPT PSBTPH, BRIN, dan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kab. Rokan Hilir melaksanakan karakterisasi talas ungu Rokan Hilir di Desa Raja Bejamu Kecamatan Sinaboi, Kab Rokan Hilir, Jumat (24/11/2023).
Karakter yang diamati meliputi keadaan tanaman, daun, umbi, pengamatan panjang dan lebar, serta pengukuran warna menggunakan RHS chart. Data-data yang diperoleh akan ditabulasi dalam bentuk deskripsi tanaman untuk selanjutnya digunakan sebagai bahan pendaftaran varietas.
Talas ungu Rokan Hilir merupakan komoditas unggulan Kabupaten Rokan Hilir untuk ekspor. Talas ini dikembangkan di Kecamatan Sinaboi khususnya Desa Sinaboi, Raja Bejamu, Darussalam, dan Sungai Bakau.