
BSIP Riau Gertam dan Sosialisasi Brigade Pangan di Keritang, Inhil
Setelah melaksanakan gerakan tanam (gertam) di Kecamatan Batang Tuaka, Kepala BSIP Riau melanjutkan gertam dan sosialisasi Brigade Pangan (BP) di Kecamatan Keritang, Kamis (13/02/2025). Acara ini dihadiri oleh Kadis Pangan Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (PTPHP) Kab. Inhil, Kepala Desa Seberang Pebenaan, Danramil, Babinsa, Penyuluh, dan kelompok tani Desa Seberang Pebenaan dan Kota Baru Reteh.
Kadis PTPHP Kab Inhil, Umar, S.Pt menyampaikan program swasembada pangan yang telah dicanangkan oleh Pemerintah RI harus kita dukung dengan semaksimal mungkin. Salah satu kegiatan yang dilaksanakan di Inhil adalah optimasi lahan (Oplah) rawa.
Kepala BSIP Riau Dr. Shannora Yuliasari menyampaikan bahwa calon lokasi Oplah yang sudah dilakukan SID di Desa Seberang Pebenaan seluas 710 ha dan Desa Kota Baru Reteh seluas 424 ha. Brigade Pangan (BP) bertugas mengelola lahan Oplah sehingga mampu meningkatkan indeks pertanaman dan produksi padi.
BP beranggotakan 15 orang berumur 19-39 tahun. Struktur BP terdiri dari manajer, sekretaris, divisi, dan operator. Dukungan Kementan diberikan kepada BP berupa sarana produksi dan alsintan, seperti traktor, tranplanter, drone seeder, pompa air, power threser, dan combine harvester.
Selanjutnya dilaksanakan gertam bersama di Desa Seberang Pebenaan. Target tanam sampai akhir bulan Februari di Kecamatan Keritang sendiri adalah 840 ha dan sudah tertanam lebih dari 300 ha.
"Enak di makan goreng kentang
Sambil duduk di meja makan
Gertam dan Sosialisasi Brigade Pangan di Keritang
Untuk mewujudkan swasembada pangan"