BSIP Riau Gelar FGD Penguatan Kapasitas Penerap Standar Jagung di Desa Kuala Sebatu, Inhil
Setelah beberapa waktu yang lalu dilaksanakan kegiatan Penguatan Kapasitas Penerap Standar Pertanian Mendukung Upsus untuk meningkatkan produksi jagung di Desa Kuala Sebatu, Kecamatan Batang Tuaka, Kabupaten Indragiri Hilir, tim BSIP Riau selanjutnya melaksanakan monitoring dan evaluasi terhadap kegiatan tersebut yang dirangkai dengan kegiatan Focus Group Discussian (FGD), Rabu (6/3/2024).
FGD yang di gelar di rumah Ketua Kelompok Tani Desa Kuala Sebatu ini dihadiri oleh 15 orang petani jagung serta penyuluh pertanian.
FGD diawali dengan pengisian kuisioner dan dilanjutkan dengan diskusi. Peserta sangat antusias untuk mengetahui lebih jelas tentang penerapan Good Agriculture Practices (GAP) dalam budidaya jagung. Diskusi ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para peserta dalam menerapkan GAP di lapangan.
Tim BSIP Riau Fahroji, STP., M.Sc dkk menyampaikan bahwa FGD ini merupakan salah satu upaya BSIP Riau untuk mendukung UPSUS peningkatan produksi jagung. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para petani dan penyuluh dalam meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang standar budidaya jagung yang baik. Sehingga, pada akhirnya dapat meningkatkan produksi jagung di Kabupaten Indragiri Hilir khususnya dan Provinsi Riau umumnya.
"Pergi membeli lampu lampion
Digantung tinggi di atas panggung
BSIP Riau gelar Focus Group Discussion
Mendukung upsus peningkatan produksi jagung"