BSIP Riau Bersama Balai Wilayah Sungai Verifikasi Sumberdaya Air dan Pompanisasi di Kab. Inhu
BSIP Riau bersama Balai Wilayah Sungai Sumatera III Riau melakukan verifikasi sumber daya air dan pompanisasi di Kabupaten Indragiri Hulu, Selasa - Rabu (20-21/4/2024). Kegiatan diawali dengan koordinasi ke Dinas PUPR Kabupaten Indragiri Hulu dimana tim disambut oleh Kabid Sumber Daya Air Syahril, SE., MH. PUPR berharap kegiatan ini dapat meningkatkan pertanaman padi sawah yang ada di Kabupaten Indragiri Hulu.
Untuk tahun 2024 Dinas PUPR Kab. Inhu akan mengadakan 1 unit pompa untuk Kecamatan Kelayang sehingga nantinya dapat bertanam padi dua kali dalam setahun. Selanjutnya tim berkoordinasi dengan Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Indragiri Hulu yang telah mengajukan usulan pompanisasi sekaligus mencocokan data dan selanjutnya akan dilakukan verifikasi ke lapangan.
Ada beberapa daerah yang masih dilanda banjir diantaranya di Kecamatan Rengat Barat yang menggenangi lahan sawah. Tim juga melakukan koordinasi dengan KODIM 302/INHU, dalam hal ini diwakili oleh PASITER Kapten Aplijon yang menyampaikan Kabupaten Inhu mempunyai target tanam LT pompa seluas 1.356 ha.
Selanjutnya akan dilakukan verifikasi lapang ke Desa Pulau Jumat sebanyak 3 kelompok tani dan Desa Tanjung Sari yang terdiri dari 13 kelompok tani.
"Anak di bawa pergi imunisasi
Pulang membawa sabun mandi
Verifikasi Sumberdaya Air dan Pompanisasi
Untuk peningkatan luas pertanaman padi"